Bina Nusantara University, juga dikenal sebagai BINUS University, adalah universitas swasta terbesar di Indonesia. Dengan fokus pada program sarjana Teknologi Informasi, BINUS University melayani lebih dari 33.000 mahasiswa di wilayah Jakarta dan seluruh Indonesia.
Seperti banyak universitas dan fasilitas akademik lainnya di seluruh dunia, universitas ini telah mengembangkan kemampuan pembelajaran jarak jauhnya dengan cukup pesat selama satu tahun terakhir. Hasilnya menyebabkan meningkatnya fleksibilitas dan opsi pembelajaran untuk mahasiswa maupun para dosen.
Untuk melengkapi ruangan kelas di lokasi kampusnya agar bisa mendukung pembelajaran jarak jauh yang mantap dan interaktif dengan lancar, BINUS University memilih Logitech Group untuk Zoom. Sistem yang sudah dikonfigurasikan ini mencakup semua yang diperlukan untuk memudahkan pemasangan, penggunaan, dan kontrol meeting Zoom. Karena tidak memerlukan keahlian khusus, para dosen dapat fokus pada mengajar dan mahasiswa dapat fokus pada pembelajarannya, bukan pada teknologi yang memungkinkan pembelajaran jarak jauh tersebut.