Panduan Komunitas Online
Panduan Forum, Blog, dan Peringkat & Resensi (“Komunitas Online”) Layanan Logitech
(Update terakhir: Agustus 2009)
Dengan mendaftar sebagai pengguna, Anda setuju untuk menaati Panduan Komunitas Online (“Panduan”) dan Ketentuan Penggunaan Logitech sesuai perubahan dari waktu ke waktu. Setiap pelanggaran dari ketentuan ini akan dikenai sanksi penangguhan atau pemberhentian hak akses Anda ke Komunitas Online.
Jika Anda tidak setuju dengan seluruh Panduan dan Ketentuan Penggunaan, mohon tidak menggunakan atau mengirim informasi pada Komunitas Online ini dengan cara apapun.
Deskripsi & Tujuan
Komunitas Online adalah komunikasi antar-pengguna melalui media forum, blog, dan/atau peringkat dan resensi dalam bahasa Inggris, di mana penggemar, pakar, dan pengguna produk Logitech bergabung bersama untuk mendiskusikan produk dan layanan Logitech. Anda dapat berpartisipasi dalam diskusi mengenai berbagai produk dan topik, membantu meningkatkan efisiensi Anda, menemukan solusi, tips, saran, dan masih banyak lagi.
Komunitas Online terhubung dan terdorong oleh keinginan untuk membantu. Kami ingin pengalaman Anda dalam Komunitas Online selalu menyenangkan dan produktif. Perlu diingat bahwa Komunitas Online digunakan sebagai tempat untuk interaksi pengguna ke pengguna, dan bukanlah tempat di mana Anda akan menemukan jawaban segera dari Agen Layanan Teknologi Logitech.
Jika Anda memiliki pertanyaan teknis yang penting mengenai salah satu produk kami, mohon cek Situs Layanan Logitech untuk menampilkan artikel dan mempelajari lebih lanjut mengenai halaman layanan produk kami.
Pendaftaran
Anda tidak diharuskan untuk mendaftar untuk dapat mengakses Komunitas Online. Bagaimanapun juga, pendaftaran (dengan ketentuan alamat email yang valid, nama layar dan kata sandi) dan login diperlukan untuk mengirim pesan dan menyesuaikan pengaturan pengguna. Logitech akan menangani seluruh informasi yang diterima dari Anda terkait dengan Pernyataan Privasi dan Keamanan.
Saat mendaftar, Anda akan diminta memasukkan informasi pribadi – alamat email, nama, dan kata sandi (password).
Dalam memilih nama layar dan membuat profil Anda, perlu diingat bahwa kapanpun Anda mengirim pesan, nama layar Anda dan tautan ke profil serta status online Anda akan secara otomatis muncul bersamaan dengan pesan Anda.
Representasi Logitech
Logitech menyediakan Agen dan Moderator Layanan Teknis untuk Forum Layanan yang dapat memberikan jawaban atas pertanyaan konsumen. Hanya karyawan dan mitra Logitech yang telah mengikuti Pelatihan Forum Layanan yang berwenang menjadi perwakilan Logitech pada Forum Layanan. Meskipun Forum Layanan difasilitasi oleh karyawan Logitech, tujuan utama forum adalah untuk memberikan tempat bagi para anggota untuk berinteraksi satu sama lain secara langsung. Anda menyetujui bahwa pesan publik dan pesan pribadi bukan merupakan pemberitahuan kepada Logitech untuk tujuan hukum apapun. Forum Layanan bukan merupakan pengganti untuk menghubungi Layanan Logitech atau Layanan Hukum secara langsung.
Panduan
Komunitas Online sangat berarti saat anggotanya menaati panduan dasar dan peraturan perilaku. Logitech memberikan Komunitas Online bagi Anda sesuai dengan Ketentuan Penggunaan Logitech, yang dapat kami perbarui dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan kepada Anda. Seluruh Ketentuan Penggunaan dengan demikian merujuk pada Panduan ini. Panduan mengatur penggunaan Komunitas Online, dan menguraikan jenis-jenis perilaku yang tepat dan dilarang dalam Komunitas Online. Ketentuan ini tidak menyeluruh, dan Logitech berhak memodifikasinya setiap saat. Penggunaan Komunitas Online dibatasi hanya untuk pengguna berusia 13 tahun ke atas.
Sesuai Panduan, Anda setuju untuk tidak:
(1) Melecehkan, mengancam, mempermalukan, atau menyebabkan kesulitan atau ketidaknyamanan bagi seluruh peserta forum diskusi Logitech, pengguna, atau individu/entitas lainnya.
(2) Mengirimkan melalui Komunitas Online setiap informasi, data, teks, file, tautan, aplikasi, percakapan, komunikasi atau materi lainnya (“Konten”) yang Logitech kategorikan melanggar hukum, membahayakan, mengancam, kasar, melecehkan, memfitnah, vulgar, cabul, penuh kebencian, menyinggung SARA, atau tidak pantas.
(3) Menyamar sebagai seseorang dalam Komunitas Online, termasuk namun tidak terbatas pada, petugas resmi Logitech, pemimpin, pemandu, atau pengurus forum diskusi.
(4) Menggunakan nama, nama domain, merk dagang, logo, atau lambang “Logitech” atau “Logi” pada nama layar atau pengguna atau dengan cara lain yang dapat menimbulkan asosiasi bahwa Anda bekerja atau bermitra dengan Logitech.
(5) Mengganggu aliran normal dialog dalam sebuah forum diskusi Logitech atau melakukan tindakan yang dengan cara negatif mempengaruhi peserta lain.
(6) Mengirim atau menyebarkan segala bentuk iklan, materi promosi, atau bentuk ajakan lain yang tidak diminta dalam forum diskusi Logitech atau sebaliknya menggunakan forum untuk tujuan komersial.
(7) Menggunakan Komunitas Online untuk menghasilkan lalu lintas bagi situs lain.
(8) Dengan sengaja atau tidak sengaja melanggar hukum lokal, regional, nasional, atau internasional yang berlaku, termasuk namun tidak terbatas pada setiap peraturan yang memiliki kekuatan hukum saat menggunakan atau mengakses Komunitas Online atau sehubungan dengan penggunaan Komunitas Online dengan cara apapun.
(9) Melanggar privasi atau melanggar hak pribadi atau hak milik dari seseorang atau suatu badan.
(10) Memberikan informasi di profil Anda yang tidak tepat, tidak benar, dan tidak lengkap.
(11) Melanggar hak kekayaan intelektual atau sejenisnya, termasuk namun tidak terbatas pada hak cipta dan merk dagang, dari seseorang atau suatu badan.
Logitech berhak untuk mencetak kembali, memodifikasi, mendistribusikan, atau menghapus pesan Anda. Kami tidak menampilkan atau mengubah pesan sebelum muncul di situs kami, namun kami berhak untuk menghapusnya apabila telah melanggar pedoman-pedoman ini. Sebagai tambahan, Logitech berhak memberhentikan akun Anda untuk tujuan apapun.